BOPM Wacana

Kata Mahasiswa USU tentang Akreditasi dan Peringkat terbaru yang diraih USU

Dark Mode | Moda Gelap

Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang tertuang dalam sertifikat BAN-PT No. 1517/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/IX/2022 yang ditandatangani Dewan Eksekutif Prof. Ari Purbayanto, PhD. Sertifikat akreditasi perguruan tinggi ini berlaku sejak tanggal 27 September 2022 sampai dengan 27 Februari 2023.

Akreditasi Unggul diperoleh karena sumbangan seluruh unit kerja yang ada di USU baik Anggota Majelis Wali Amanat (MWA), Senat Akademik (SA), Dewan Guru Besar (DGB), dosen, mahasiswa, alumni, dan mitra USU. Masih diperlukan kerja yang fokus dan konsisten agar kita semua bisa memproduksi karya inovasi masing-masing untuk mencapai perbaikan USU menuju 500 QS WUR.

Sebagai informasi, perguruan tinggi atau program studi yang mendapatkan Akreditasi Unggul adalah perguruan tinggi yang sangat baik mengenai prestasi yang ada di dalamnya dan mendapatkan skor lebih dari 361 serta memenuhi Syarat Perlu Peringkat Unggul.

Ada beberapa syarat untuk mendapatkan predikat Akreditasi Unggul, di antaranya terdapat bukti yang sah terkait praktik baik pengembangan budaya meneliti di perguruan tinggi, adanya perolehan status akreditasi program studi, terjadinya efektivitas pelaksanaan, dan jumlah publikasi di jurnal dalam 3 tahun terakhir.

Berdasarkan data dari BAN-PT, saat ini baru 27 perguruan tinggi di Indonesia yang meraih Akreditasi Unggul. USU yang baru saja berhasil meraih predikat Akreditasi Unggul kemudian menggenapkan, sehingga kini jumlah yang berakreditasi unggul menjadi 28 perguruan tinggi.Berikut beberapa tanggapan mahasiswa tentang Akreditas dan Peringkat terbaru yang diraih USU:

Rahman Walid-Ilmu Politik 2021

Tentu kita patut mengapresiasi dan bersyukur atas pencapaian Universitas kebanggaan kita USU yang telah memperoleh Akreditasi Unggul dari BAN-PT. Namun bukan berarti kita lantas lupa dan pura-pura buta terhadap kekurangan-kekurangan yang ada di Lingkungan Kampus USU, minimnya fasilitas dan sulitnya birokrasi di Kampus adalah dua hal fundamental yang semestinya dapat menjadi indikator penilaian BAN-PT dalam memberikan akreditasi Unggul pada USU.

Yang kedua, Universitas sebagai Lembaga Pengabdian untuk Masyarakat sudah seharusnya memberikan bukti konkret dalam abdinya untuk Masyarakat, Program PKL dan KKN dan Pengabdian tidaklah cukup untuk menunjukkan peran Kampus USU pada Masyarakat. Selayaknya USU memberikan sesuatu yang baru dan berkena sebagai abdinya untuk Masyarakat sehingga Akreditasi Unggul yang diberikan pada USU tidak lagi dapat dipertanyakan.

Dwi Septya Nasution – Fakultas Psikologi 2021

“Alhamdulillah, USU telah masuk dalam penilaian THE WUR tahun 2023, yaitu ada dalam 18 Perguruan Tinggi di Indonesia. Tahun sebelumnya USU masih berada di ‘reporter’. Posisi tersebut memberikan semangat yang kuat bagi USU untuk terus berbenah memperbaiki layanan yang dinilai oleh lembaga internasional (THE WUR).Dan semoga dengan naiknya Akreditas di USU menaikan juga segala fasilitas yang memadai di kompleks USU,karena masih banyak fasilitas yang tak bisa di pakai dan juga memadai.Contohnya seperti fasilitas jalan menuju ke kampus kehutanan yang masih dalam kategori tak layak,semoga dengan naiknya Akreditas dan Peringkat di USU menaikkan juga kualitas pelayananya.

 

Edy Jesaya Barus – Fakultas Ekonomi Dan Bisnis 2022

Saya pribadi sebagai bagian dari USU turut senang atas pencapaian yang diraih oleh USU.Pencapaian ini menunjukkan bahwa program yang disusun dan dijalankan oleh USU selama setahun ini telah berhasil.Dan saya pribadi belum berani mengatakan pantas atau tidak pantasnya USU untuk mendapatkan peringkat ini,dan lagi,harus diingat bahwa penilaian dilakukan bukan dalam waktu singkat tapi dilakukan secara berkala dan terus menerus selama berkala selama setahun yang artinya tidak mungkin salah memberikan nilai kepada USU.

 

 

Agung – Fakultas Ilmu Sosial dan Politik 2019

Saya sebagai mahasiswa USU,turut bersukacita dengan luar biasa yaaa.Kampus yang kita tempati ini bisa meraih kenaikan  peringkat dan akreditas,dimana berarti mutu dan juga kualitas kampus sangat baik dan pastinya akan terus berkembang dan menjadi baik lagi untuk kedepannya.Tapi ada beberapa mutu yang kurang sesuai dengan kenaikan akreditas yang harus di perbaiki pihak USU terkhususnya prasarana dan fasilitas yang ada di dalam Gedung kampus dan itu mungkin bisa jadi salah satu masukan bagi pihak kampus untuk memperbaiki kedepannya agar menjadi lebih baik lagi.

Lola Angraini Bancin –Fakultas Ilmu Keperawatan 2020

Tanggapan pribadi dari saya, saya merasa bangga karena itu akan memberikan pengaruh yang baik,bagi mahasiswa Usu secara keseluruhan. Akreditasi yang baik atau memuaskan, memberikan dampak positif  yaitu diberi label sebagai calon tenaga kerja yang berkualitas oleh berbagai perusahaan di Indonesia. Sebab termasuk alumni dari perguruan tinggi dengan nilai akreditasi yang bagus.Dan tambahan terakhirnya Mahasiswa pasti sangat bangga dan semakin terpacu untuk memberikan yang terbaik bagi kampus karna sudah dipandang dengan akreditasi yang bagus.

 

 

Komentar Facebook Anda

Yoseph S. Jultradi Sihombing

Penulis adalah Mahasiswa Psikologi USU Stambuk 2021. Saat ini Yoseph menjabat sebagai Fotografer BOPM Wacana.

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4