BOPM Wacana

Terkait Kongres, Pema Sekawasan Nilai PR III Tak Tegas

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh Ridho Nopriansyah

Gedung Pema USU di Jalan Universitas.| Andika Syahputra
Gedung Pema USU di Jalan Universitas.| Andika Syahputra

BOPM WACANA | Pemerintahan Mahasiswa (Pema) Sekawasan menilai Pembantu Rektor (PR) III, Raja Bongsu Hutagalung tidak tegas dalam menyikapi persoalan kongres dan pemilihan raya. Lewat sembilan bulan dari masa jabatan, eksekutif pema hingga hari ini belum diganti. PR III juga tidak dapat memastikan, kapan kongres dan pemira akan benar-benar dilaksanakan.

Koordinator Pema sekawasan, Muhammad Akbar Siregar mengatakan PR III seharusnya dapat mengambil langkah tegas dan tidak lunak mengikuti keinginan pema. termasuk dapat memaksa Pema USU untuk segera mewujudkan kongres sebelum akhirnya pemira. Sebab hingga saat ini, pema sekawasan tidak melihat adanya itikad baik dari Pema USU.

Sementara itu, pada Jumat (6/9) lalu, PR III membantah jika pihakya tidak melakukan tindakan terhadap Pema USU. Selain telah menawarkan opsi tempat pelaksanaan kongres, PR III juga telah memenuhi keinginan Pema USU, termasuk sebuah printer yang diklaim akan sangat membantu dalam persiapan kongres.

Sebelumnya, PR III telah menyiapkan tempat di Mess Kebun Tambunan untuk penyelenggaraan kongres namun ditolak oleh Pema USU. Sementara itu, baik Presiden Mahasiswa (Presma) maupun anggota Pema USU lainnya tidak dapat dihubungi dan enggan berkomentar.

Namun, melalui PR III, Presma mengatakan lambatnya penyelanggaraan kongres dan pemira karena hampir semua menteri telah menyelesaikan masa studinya. “Sepertinya Mitra bingung,” pungkas Bongsu.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4