BOPM Wacana

Temuan Narkotika di USU, Pema FH: Ini Urgensi Besar

Dark Mode | Moda Gelap
Gubernur Fakultas Hukum USU, M. Husni Baihaqi ketika menyampaikan pidato singkatnya setelah pelantikannya di Gedung Peradilan Semu USU, Kamis (30/9). | Sondang Wiliiam Gabriel Manalu

 

Oleh: Angga Pratama

USU, wacana.org – Pemerintahan Mahasiswa (Pema) Fakultas Hukum (FH) Universitas Sumatera Utara (USU) mengeluarkan pernyataan sikap mengenai temuan narkotika di lingkungan kampus. Hal ini disampaikan melalui akun Instagram @pemahukumusu oleh Gubernur FH Muhammad Husni Baihaqi, Kamis (14/10).

Husni sangat menyayangkan kejadian ini. “Ini adalah urgensi besar yang membutuhkan perhatian khusus karena efeknya bukan hanya untuk pelaku, namun juga menyangkut pada citra dan reputasi USU kedepannya,” ujarnya.

Menanggapi hal ini Luthfi Hasibuan, Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Fakultas Hukum menyatakan bahwa dengan tertangkapnya beberapa mahasiswa pengguna narkoba tentu akan berdampak ke mahasiswa lain.

Luthfi juga menuntut kepada pihak universitas untuk memberikan keamanan dan kenyamanan di lingkungan universitas. “Minim pencahayaan di beberapa ruas jalan di dalam USU termasuk menyebabkan sarang bagi orang yang nyaman melakukan tindakan kejahatan,” tutupnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4