BOPM Wacana

Prof Runtung Orang Pertama Ambil Formulir Bakal Calon Rektor

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Amanda Hidayat

Meja pendaftaran bakal calon rektor terlihat kosong, Senin (28/12), di Sekretariat MWA. | Amanda Hidayat.
Papan nama Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Rektor (P3CR), pada meja pendaftaran calon rektor, Senin (28/12) di Sekretariat MWA. | Amanda Hidayat.

BOPM WACANA — Prof Runtung Sitepu, Dekan Fakultas Hukum menjadi orang pertama yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon rektor Periode 2016-2021 sejak dibuka pukul 09.00 WIB tadi. “Saya mengambil formulirnya hari pertama, takutnya ada halangan di hari kedua atau ketiga. Lagian banyak juga berkas-berkas yang harus dilengkapi untuk lampirannya kan,” kata Runtung, Senin (28/12) lewat telepon.

Runtung mengambil formulir pukul 13.00 WIB di Ruang Majelis Wali Amanat (MWA), lantai III Biro Rektor  tempat Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Rektor (P3CR) menerima pendaftar. Pun, ia bilang formulir diberikan langsung oleh Sekertaris P3CR Luhut Sihombing.

Runtung sendiri belum tahu kapan berkasnya akan diserahkan kembali ke P3CR. Ia katakan akan segera siapkan dan lengkapi berkas-berkas persyaratan untuk menjadi bakal calon rektor sebelum pendaftaran ditutup.

Luhut katakan pada hari pertama pendaftaran hanya Runtung yang mengambil formulir. “Namanya juga baru hari pertama,” tutup Luhut.

 

 

 

 

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4