
Oleh: Firda Elisa
USU, wacana.org – Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Nurul Ilmi Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sumatera Utara (USU) bersama Unit Kegiatan Mahasiswa Islam (UKMI) Al-Ilmi FIB USU sediakan takjil gratis dalam pelaksanaan buka puasa bersama. Agenda ini berjalan sejak tanggal 4 Maret hingga 25 Maret mendatang. Hal ini disampaikan oleh Penanggung jawab Kegiatan, Anisah Dwi Meilani, Rabu (12/03/2025).
Anisah menjelaskan bahwa UKMI Al-Ilmi berperan sebagai penyelenggara, sedangkan makanan untuk kegiatan ini didonasikan oleh BKM Nurul Ilmi. “Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar sesama mahasiswa FIB serta memudahkan mahasiswa kos agar tidak perlu repot mencari takjil sendiri, terutama karena lokasi masjid dekat dengan asrama putri,” terangnya.
Kegiatan buka bersama akan dilaksanakan setiap Senin sampai Jumat selama tiga minggu pertama di bulan Ramadan. Sebanyak 30 porsi makanan disiapkan dengan mahasiswa FIB sebagai sasaran pertama. Mahasiswa lain yang ingin mengikuti kegiatan ini dapat langsung datang ke Masjid Nurul Ilmi tanpa harus mendaftar atau mengonfirmasi diri.
Uswatun Hasanah Subekhi, mahasiswa Sastra Indonesia stambuk 2023, menyambut baik kegiatan buka bersama ini. “Dengan adanya kegiatan ini, saya sendiri sebagai anak kos merasa sangat terbantu untuk menghemat pengeluaran biaya makan,” ujarnya.