Oleh: Audira Ainindya
BOPM WACANA — Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HIMTI) Fakultas Teknik akan undang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa sebagai pembicara. Ia diundang pada seminar bertajukInovasi Teknologi dan Rekayasa Industri dalam Peningkatan Produk-Produk Lokal dalam Persaingan Global 6 Maret mendatang.
Bendahara Panitia Sofia Amira Ritonga mengatakan Hatta Rajasa dipilih karena jabatannya dianggap sesuai dengan tema seminar.
Selain Hatta Rajasa, Ketua Komite Inovasi Nasional Ilham Akbar Habibie dan Prof Sukaria Sinulingga dari Teknik Industri juga akan jadi pembicara seminar ini. Hatta Rajasa akan menjadi pembicara dari pemerintahan. Sedangkan Ilham dari praktisi dan Prof Sukaria dari akademisi. “Ketiga pembicara akan memberikan ilmu sesuai keahlian dan jabatannya masing-masing,” tutup Sofia.
Haura Amany Abdi, mahasiswa Fakultas Teknik 2013 menyambut baik kehadiran Hatta Rajasa pada acara seminar mendatang. Haura bilang Hatta Rajasa adalah contoh alumnus bidang teknik yang baik di bidang ekonomi.
Hingga sekarang panitia sedang menunggu proses konfirmasi dari pihak Hatta Rajasa. Pun Sofia menyebutkan pihak yang menghubungkan ke Hatta Rajasa sudah memberi sambutan positif dengan undangan HIMTI sejak Desember lalu. Namun mereka inginkan surat undangan resmi dari pihak USU. “Surat undangannya lagi diurus,” pungkas Sofia, Sabtu (11/1).
Seminar ini merupakan rangkaian kegiatan Industrial Engineering Fair USU 2014.