Oleh: Nurhanifah
BOPM WACANA — Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Rektor (P3CR) hari ini resmi membuka pendaftaran bakal calon Rektor USU. Formulir pendaftaran dapat diunggah melalui website USU (www.usu.ac.id) atau diambil langsung di Ruang Majelis Wali Amanat (MWA) lantai III Biro Rektor. “Siapa saja bisa mendaftar menjadi bakal calon rektor, meski bukan civitas akademik USU,” terang Luhut Sihombing, Sekertaris P3CR, Senin (28/12).
Luhut mengatakan pendaftaran dibuka hingga 8 Januari mendatang. Proses pendaftaran dimulai dari pendaftar mengambil atau mengunduh formulir, menandatangani berita acara, melengkapi berkas, dan menyerahkan kembali formulir beserta berkas sebelum pendaftaran berakhir.
Rafyq Alkandi Ahmad Panjaitan, Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 2012 berharap pendaftaran berjalan dengan baik dan sesuai jadwal yang ditetapkan P3CR. “Biar kita segera punya rektor definitif,” ujarnya.
Selanjutnya panitia akan melakukan seleksi administrasi mulai l 11 hingga 12 Januari. Pengumuman nama bakal calon rektor yang berhak mengikuti pemaparan program kerja akan diumumkan pada 13 Januari mendatang.