BOPM Wacana

Galang Dana Peduli Rohingya, IPTR USU Kumpulkan 19 Juta

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Shella Rafiqah Ully

iptr

BOPM WACANA | Ikatan Pelajar Pemuda Mahasiswa Tanah Rencong (IPTR) USU kumpulkan dana Rp 19 juta sebagai bentuk kepedulian pada pengungsi muslim Rohingya yang terdampar di Indonesia. Penggalangan dana ini dilakukan sejak Senin lalu. “Ini hari terakhir,” ujar Rony Febrian, Ketua Umum IPTR USU, Jumat (22/5).

Rony sampaikan penggalangan dana dilakukan dengan tiga cara, di antaranya membuka posko bantuan di Gedung Sekretariat IPTR USU, menerima bantuan dana melalui rekening, dan melakukan aksi dana langsung ke setiap fakultas di USU serta Merdeka Walk. Selain itu ada juga yang sumbangkan pakaian bekas laik pakai.

Rony  bilang nantinya dana yang terkumpul akan dibelikan barang, sesuai kebutuhan seperti pakaian, sajadah, sarung, dan sembako. “Itu kebutuhan mendesak mereka, kalau kita kasih uang percuma juga. Kan mereka enggak bisa kemana-mana juga karena masalah imigrasi,” paparnya. Rencananya, bantuan fisik tersebut akan langsung diantar hari ini ke penampungan pengungsi di daerah Langsa.

Dina Shabrina Putri Siregar, Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya 2012 sambut baik aksi cepat yang dilakukan IPTR untuk membantu pengungsi muslim Rohingya. Namun, sebaliknya Dina berpendapat pengungsi lebih baik diberikan bantuan berupa uang sebab paling tidak mereka yang tahu kebutuhan mereka sendiri. “Ya, walaupun yang namanya sumbangan, dalam bentuk apapun pasti mereka terima,” jelasnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4