Oleh: Marisa Yohana Marpaung
USU, wacana.org – Universitas Sumatera Utara (USU) membuka penerimaan mahasiswa baru Program Studi Magister & Doktor Ilmu Farmasi untuk semester genap tahun ajaran 2021/2022. Hal ini disampaikan oleh Tenaga Kependidikan Ghita Amalia, Rabu (20/10).
Ghita menyebutkan bahwa pendaftaraan dilakukan secara online hingga tanggal 20 November 2021 melalui website http://penerimaansps.usu.ac.id/. Ia juga mengatakan bahwa target kuota mahasiswa baru sebanyak 50 mahasiswa untuk program magister dan 10 mahasiswa untuk program doktor.
Beberapa persyaratan akademik yaitu memiliki IPK minimal 2.75 untuk calon program magister dan 3.00 untuk calon program doktor. Calon juga harus memilki kemampuan Test of English as a Foreign Language (TOEFL) dengan nilai minimal 450 untuk kedua program. Salah satu persyaratan administrasi adalah setiap calon mahasiswa harus direkomendasikan dari dua orang dosen yang mengenal calon mahasiswa di S1 atau atasan di tempat kerja.
Pembayaran biaya pendaftaran melalui website berikut sebesar Rp750.000,- untuk program magister dan Rp1.250.000,- program doktor. Untuk SPP per semester sebesar Rp10.000.000,- untuk program magister dan Rp12.500.000,- untuk program doktor.
Lulusan 2020 mahasiswa USU yang baru saja menyelesaikan Pendidikan Profesi Farmasi Okta Zikra mengatakan bahwa biaya yang diminta kemahalan, “Kalau di masa pandemi gini sudah kemahalan karena gak banyak makai fasilitas kampus,” ucapnya.