BOPM Wacana

Belum Genap Setahun, Pemerintahan Pema FPsi Berakhir Awal Maret

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Tantry Ika Adriati

M Yani Bagus, Gubernur Pemerintahan Mahasiswa (Pema) Fakultas Psikologi 2014 menjelaskan perihal masa jabatan Pema FPsi yang habis pada 1 Maret, Sabtu (29/2).
M Yani Bagus, Gubernur Pemerintahan Mahasiswa (Pema) Fakultas Psikologi (FPsi) 2014 menjelaskan masa jabatan Pema FPsi 2014 yang berakhir 1 Maret, Sabtu (29/2) di Kantin FPsi . Masa pemerintahan Pema FPsi 2014 berjalan selama sembilan bulan. | Ananda Fakhreza Lubis

BOPM WACANA — Gubernur Fakultas Psikologi 2014 M Yani Bagus mengakhiri masa bakti Pemerintahan Mahasiswa (Pema) Fakultas Psikologi (FPsi) 2014 di awal Maret. Keputusan ini diambil untuk menghindari terhambatnya program kerja pema selanjutnya akibat libur. “Kita ingin mengembalikan masa bakti pema seperti yang seharusnya,” ujar Bagus, Sabtu (7/3).

Berkaca pada Pema FPsi 2014 yang terbentuk Mei lalu, Bagus menyayangkan waktu pelaksanaan program kerjanya yang terhambat oleh masa libur semester bulan Juni, liburan akhir tahun, dan libur semester akhir Februari. Hal ini berpengaruh pada program kerja Pema FPsi yang tak terlaksana dengan maksimal.

Menurut Bagus, seyogyanya kepengurusan pema yang baru terbentuk di awal tahun. Sebab akan ada kepanitiaan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) pada Mei yang butuh persiapan lebih matang. Pun, juga ada beberapa anggota Pema FPsi 2014 yang akan wisuda Mei ini.

Edwin Mangatur Sirait, Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Fakultas (MPMF) FPsi membenarkan hal tersebut. Ia tambahkan, terlambatnya Pema FPsi 2013 melakukan Musyawarah Besar (Mubes) juga jadi salah satu penyebabnya. “Padahal, di TLO (Tata Laksana Ormawa —red) harusnya pema berakhir Mei mendatang,” terangnya. Keputusan ini sudah disepakati oleh Pema FPsi dan MPMF sejak Desember.

Edwin tambahkan, sewajarnya masa pemerintahan pema di FPsi berakhir di bulan November. Namun karena program kerja Pema FPsi baru selesai di akhir Maret, MPMF dan Pema FPsi baru melaksanakan Mubes pada 1 Maret lalu.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4