BOPM Wacana

Baru Dibentuk, KAM Sahabat Calonkan Cagubnya pada Pemira FPsi

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Tantry Ika Adriati

September Mendatang, FPsi Terapkan KBKBOPM WACANA — Kelompok Aspirasi Mahasiswa (KAM) Sahabat di Fakultas Psikologi (FPsi) yang baru terbentuk 14 Desember tahun lalu, akan calonkan calon gubenurnya di Pemira Fpsi mendatang. “Kami enggak ingin pemimpinnya dari KAM itu-itu aja tiap tahun,” kata Ketua KAM Sahabat Firman Andira Sebayang, Senin (3/3).

Namun hingga saat ini KAM Sahabat belum tentukan nama calon gubernurnya. Firman mengatakan pihaknya masih menunggu kepastian dari KPU Fpsi yang belum terbentuk, setelah itu baru dimusyawarahkan. Ia menambahkan akan segera daftarkan KAM Sahabat setelah terbentuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) FPsi.

Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Fakultas (MPMF) Fakultas Psikologi Ahmad Fauji Tarigan, Rabu (5/3) menyambut baikpembentukan KAM Sahabat. MPMF dikatakan Fauji tak mempermasalahkan jika ada calon gubernur KAM tersebut. Sebab dapat menyemarakkan suasana politik di FPsi. “Ya baguslah, kenapa enggak dari dulu-dulu saja dibentuk,” tambahnya.

Hingga saat ini, KAM Sahabat telah kumpulkan massa sejumlah 52 mahasiswa . “Tidak tertutup kemungkinan akan bertambah,” pungkas Firman.

Sementara itu sudah ada tiga KAM yang akan meramaikan Pemira Fpsi, yakni KAM Sahabat, KAM Rabbani, dan KAM Kejora.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4