BOPM Wacana

USU Perkuat Pengamanan Saat SBMPTN

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh Ridho Nopriansyah

Foto: Aulia Adam
Foto: Aulia Adam

BOPM WACANA | USU memperkuat pengamanan saat pelaksanaan ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 18-19 Juni mendatang. Dari segi keamanan, USU juga telah siap menyukseskan penyelenggaraan SBMPTN. Pernyataan ini disampaikan Kepala Subbagian Ketertiban dan Keamanan Muktar, Jumat (14/6).

Masih menurut Muktar, untuk pengamanan di USU sendiri, pihaknya mengerahkan seluruh petugas keamanan yang berjumlah 108 personel. Petugas keamanan tersebut akan disiagakan untuk membantu mahasiswa baru seperti pengamanan parkir kendaraan, sumber informasi, dan penjagaan soal ujian.

Muktar juga menambahkan sebagai panitia lokal (panlok) SBMPTN, USU memiliki kewajiban untuk mengamankan 46 lokasi ujian SBMPTN yang tersebar di seluruh Kota Medan. Panlok USU telah meminta bantuan seratus personel kepolisian dari Polisi Resort (Polres) Sumatera Utara untuk turut ambil bagian pada pengamanan SBMPTN minggu depan.

Seratus personel polisi tersebut akan disiagakan di tiga sektor, yakni sektor sains dan teknologi (saintek) yang berpusat di Politeknik Negeri Medan, sektor sosial dan humaniora (soshum) di Yayasan Pendidikan Harapan dan sektor campuran di Fakultas Kedokteran USU.

Selain itu, menurut Wakil Komando Satuan Resimen Mahasiswa (menwa), Roni Rezeki menuturkan, panlok USU juga meminta bantuan 20 personel Menwa untuk membantu pengamanan. Ke-20 personel menwa tersebut tergabung dalam tim buser (buru sergap) yang bertugas mengawal soal dan turut mengantar soal ke seluruh lokasi ujian di Kota Medan.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4