BOPM Wacana

UKM Sikonek Terima Donasi untuk Anak-anak Kampung Nelayan

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Syafril Agung Oloan Siregar

BOPM WACANA Unit Kegiatan Mahasiswa Robotik (UKM) Robotik Sikonek menerima donasi untuk anak-anak Kampung Nelayan. Hal ini sehubungan dengan bakti sosial Sikonek, Minggu, 17 Desember 2017 di SD Apung, Kampung Nelayan.

Bagi yang ingin berdonasi, dapat menyumbangkan buku, uang dan lain-lain. Donasi tidak terbatas bagi mahasiswa USU saja.  Panitia sendiri tidak memasang target untuk berapa jumlah donasi. “Suka-suka orang mau menyumbang berapa,” ujar Ketua Panitia Andrea Simon.

Untuk itu, UKM Sikonek telah menyebar flyer untuk memberitahukan adanya penerimaan donasi ini. Pun, Sikonek telah bekerja sama dengan hubungan masyarakat Pemerintahan Mahasiswa USU dan AnakUSU.

Simon mengatakan Sikonek mempersilakan bagi yang ingin mengantar sumbangan langsung ke sekretariat UKM Sikonek. Sikonek juga tidak keberatan jika harus menjemput sumbangan. Terutama, bila dalam jumlah banyak.

Selain dari donasi, UKM Sikonek juga mengumpulkan dana lewat penjualan keripik dan sticker. Semua dana yang dikumpulkan akan diberikan kepada anak-anak Kampung Nelayan.

Simon berharap dana dapat terkumpul sebanyak mungkin agar sumbangan yang diterima anak-anak Kampung Nelayan lebih bermanfaat. Pun, bagi yang tahu acara ini dapat turut berpartisipasi. “Jangan apatislah, berbagilah sedikit karunia Tuhan,” tuturnya.

Danil Syahrizal, Mahasiswa Teknik Elektro 2017, sangat mengapresiasi orang yang menyumbang. Ia juga mengaku telah membeli keripik UKM Sikonek. “Tetapi, sumbangan pribadi belum ada sih,” ujarnya. Ia berharap ke depannya UKM Sikonek dapat lebih memberikan manfaat bagi banyak orang.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4