BOPM Wacana

UKM Robotik Menangkan Lomba Stan Ilmiah Terbaik

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Wenty Tambunan

Diskusi | Dua orang pengunjung berdiskusi mengenai robot pemadam kebakaran di Pendopo, Kamis (12/11). UKM Robotik mempresentasikan tiga robot yaitu robot pemadam kebakaran, robot scorpion, dan robot hachi dengan fungsi berbeda-beda | Elda Elfiyanti
Dua orang pengunjung berdiskusi mengenai robot pemadam kebakaran di Pendopo, Kamis (12/11). UKM Robotik mempresentasikan tiga robot yaitu robot pemadam kebakaran, robot scorpion, dan robot hachi dengan fungsi berbeda-beda. | Elda Elfiyanti

BOPM WACANA | Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Robotik berhasil memenangkan lomba stan Pameran Ilmiah dan Kreativitas Mahasiswa (PIKM). “Senang kali kak bisa menang, engggak nyangka dan alhamdulillah dapat juara satu,” ungkap Juliana, salah satu anggota Hubungan Masyarakat (Humas) Robotik, Kamis (12/11).

Juliana jelaskan mereka menciptakan tiga robot hasil rakitan yaitu robot pemadam api, robot scorpion, dan robot hachi. Robot pemadam api bisa mendeteksi tiitik api pada suatu ruangan, sedangkan robot scorpion dirakit sebagai bahan pembelajaran dasar robotik. Robot hachi merupakan robot yang dikendalikan untuk mempermudah pekerjaan namun harus lebih dulu memiliki aplikasinya pada android. “Bisa antar barang sampai bersihkan rumah hanya dengan memerintah lewat android,” terangnya.

Ketua Pameran Teknologi Tepat Guna Haris Wijaya katakan UKM Robotik setiap tahunnya selalu mengikuti pameran dengan bagus, lebih inovatif, dan penataan sesuai dengan tema pameran tahun ini yaitu teknologi. Ia berharap agar UKM Robotik lebih kreatif lagi dan mencari sponsor yang  mampu membiayai, sebab mengharapkan dari USU saja tidak akan cukup.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4