Oleh: Widiya Hastuti
BOPM WACANA – Tim Horas batal mengikuti Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2017 di Semarang pada November mendatang. Hal ini dikarenakan Tim Horas ingin fokus mengikuti Shell Eco Marathon Asia (SEM) pada Maret 2018 di Singapura. “Biar enggak pecah fokusnya, makanya kami pilih SEM,” ujar Manajer Administrasi Tim Horas Hari Senjaya Ritonga, Senin (4/9). Hari mengatakan, waktu yang tersisa tinggal sedikit untuk mengikuti keduanya. Terlebih Tim Horas harus mempersiapkan konsep berbeda untuk dua kompetisi ini.
Selain waktu, Tim Horas juga terkendala dana yang tidak akan cukup untuk mengikuti kedua kompetisi tersebut. Sedangkan menurut Hari, rektorat tidak mungkin memberikan dana dua kali untuk dua kompetisi.
Menurutnya ini tahun pertama Tim Horas berencana mengikuti kontes nasional tersebut. Pada tahun-tahun sebelumnya, Tim Horas hanya fokus di SEM Asia.
Hari mengatakan anggota Tim Horas sempat kecewa dengan hal ini karena mereka telah sampai pada tahap pembuatan mesin. Namun, akhirnya anggota menerima dan mulai fokus untuk SEM 2018.
Mei A Zebua, Mahasiswa Fakultas Teknik 2013 mengatakan KMHE dan SEM sama-sama bergengsi. Namun, KMHE merupakan kompetisi di tingkat nasional, sedangkan SEM internasional. Menurutnya hal ini kembali pada keputusan tim untuk memilih SEM atau KMHE, asalkan bukan keputusan dan kepentingan sepihak. “Tim Horas juga enggak pernah ikut KMHE jadi, enggak tahu bagaimana atmosfernya (di KMHE),” ujarnya.
*****
Ralat: Pada berita disebutkan KMHE 2017 diselenggarakan di Semarang. Ini keliru. Kompetisi ini akan berlangsung di Surabaya.