BOPM Wacana

Satukan Semua Stambuk, Fakultas Kedokteran USU Adakan Porseni

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Nikyta Ayu Indria

BOPM WACANA – Fakultas Kedokteran (FK) USU mengadakan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) 2017 yang berlangsung sejak 22 Maret 2017. Acara ini bertujuan untuk menyatukan setiap stambuk, saling mengenal satu sama lain, serta untuk meningkatkan rasa solidaritas sesama civitas akademik FK. Demikian disampaikan Ketua Panitia Porseni FK 2017 Muhammad Reza Hasan, Selasa  (11/4).

Reza menyebutkan, ada dua belas cabang olahraga dan tiga cabang kesenian yang akan dipertandingkan. Di antaranya biliar, basket, sepak bola, playstation, tarik tambang, badminton, tenis meja, futsal putri, troop, estafet, game online, voli, fotografi, FK talent, dan band. Pertandingan diikuti oleh dosen, pegawai, co-ass, serta mahasiswa.

Menurut Reza, setiap pertandingan dalam porseni ini mengutamakan fair play. Artinya jika ada yang mengalami sakit atau cedera saat bertanding, pertandingan akan diberhentikan sementara untuk mengobati si pemain. Porseni FK 2017 juga diharapkan dapat membuat para civitas akademik tidak jenuh dengan aktivitas sehari-hari.

Mahasiswa FK 2014 Amirul Fitrah mengatakan kegiatan Porseni FK 2017 cukup baik. Ini bisa dilihat dari ada perwakilan mahasiswa di setiap stambuk untuk mengikuti pertandingan. Selain itu, Porseni FK 2017 juga sebagai sarana bagi mahasiswa FK untuk menyalurkan bakatnya. “Bisa menyalurkan bakat olahraga maupun seni,” ujarnya.

Reza menambahkan, pembukaan seremoni akan digelar pada 15 April mendatang.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4