Oleh: Maria Patricia Sidabutar
BOPM WACANA – Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2014 Rifqi Syahlendra, terpilih menjadi ketua Ikatan Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi (Imajinasi). Hal ini berdasarkan hasil pemungutan suara dalam Musyawarah Departemen (Musdep) Ilmu Komunikasi di Aula Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik USU. “Berdasarkan perhitungan suara, hasil suara lebih berat ke saudara Rifqi,” kata Ade Putra Rigunan selaku Ketua Panitia acara Musdep Ilmu Komunikasi, Selasa (2/3).
Ade juga sampaikan bahwa pemilihan ketua tersebut dilakukan melalui pemungutan kertas suara. Mahasiswa yang turut memeriahkan pemilihan tersebut adalah mahasiswa yang masih aktif ataupun mahasiswa yang belum wisuda. Misalnya mahasiswa stambuk 2016, 2015, 2014, 2013, ataupun 2012. Berdasarkan perhitungan suara, ada seratus sembilan puluh tiga kertas suara. “Kertas suara kami beri stempel biar sah,” jelas Ade.
Menanggapi hal ini, Rifqi Ketua Imajinasi terpilih mengatakan dirinya merasa bangga karena dipercayakan sebagai ketua untuk Imajinasi. Ia akan segera mencanangkan program kerja (progja) untuk Imajinasi. “Untuk saat ini progja yang di pikiran saya adalah membangun solidaritas antaranggota dan membangun relasi antara anggota dengan departemen maupun di luar departemen Ilmu Komunikasi,” jelasnya.
Ia berharap di masa kepengurusan dirinya, Imajinasi dapat merangkul seluruh mahasiswa Ilmu Komunikasi dan dapat menjadi wadah mahasiswa mengeluarkan pemikiran-pemikiran kreatifnya.