BOPM Wacana

PMB FE Terapkan Konsep Mencari Bakat

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh Mezbah Simanjuntak

Suasana penyambutan mahasiswa baru (PMB) FE, Jumat (30/8). PMB hari kedua ini menghadirkan Albern Sultan, pemenang L-Men Of The Year 2013 yang juga merupakan mahasiswa program studi S1 Manajemen FE USU.| Sofiari Ananda
Suasana penyambutan mahasiswa baru (PMB) FE, Jumat (30/8). PMB hari kedua ini menghadirkan Albern Sultan, pemenang L-Men Of The Year 2013 yang juga merupakan mahasiswa program studi S1 Manajemen FE USU.| Sofiari Ananda

BOPM WACANA — Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Fakultas Ekonomi (FE) menerapkan konsep mencari bakat atau talent scoutingselama tiga hari mulai 29-31 Agustus. Ini lebih ditujukan untuk memanusiakan manusia. “Karena di FE tidak mengenal yang namanya perpeloncoan,“ kata Gubernur FE Brilian Amial Rasyid, Kamis (29/8).

Brilian menambahkan, agar bisa mendapatkan bakat-bakat yang terpendam dari para mahasiswa baru, maka mereka akan dibagi menjadi 25 kelpompok dan yang terdiri dari 30 hingga 50 mahasiswa dari berbagai jurusan. Setiap kelompok akan ditanggungjawabi oleh lima orang senior. “Karena dibagi-bagi maka mereka bisa lebih mengenal senior dan bisa lebih termotivasi untuk mengenal bakatnya,” jelas Brilian.

Anita Siregar mahasiswa FE 2013 menanggapi sistem seperti ini dengan positif. “Seru, karena beda dengan fakultas yang lain dan supaya orang tahu potensi apa yang dimilikinya,” ungkap Anita.

PMB FE dimulai dari jam 06.00-17.00 WIB. Dibuka oleh dekan, dibagi ke kelompok masing-masing dan sekitar pukul 13.00 WIB siang diserahkan ke jurusan masing-masing.

Konsep ini digunakan sejak tahun 2005. Ditambahkan Brilian, dari tahun-tahun sebelumnya sistem seperti ini dilihat lebih berhasil untuk meningkatkan karakter, beretika dan membina mental para mahasiswa baru.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4

AYO DUKUNG BOPM WACANA!

 

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan media yang dikelola secara mandiri oleh mahasiswa USU.
Mari dukung independensi Pers Mahasiswa dengan berdonasi melalui cara pindai/tekan kode QR di atas!

*Mulai dengan minimal Rp10 ribu, Kamu telah berkontribusi pada gerakan kemandirian Pers Mahasiswa.

*Sekilas tentang BOPM Wacana dapat Kamu lihat pada laman "Tentang Kami" di situs ini.

*Seluruh donasi akan dimanfaatkan guna menunjang kerja-kerja jurnalisme publik BOPM Wacana.

#PersMahasiswaBukanHumasKampus