Oleh: Shella Rafiqah Ully

BOPM WACANA | Ikatan Mahasiswa Kimia (IMK) targetkan 1500 peserta pada Olimpiade Kimia Indonesia (OKI) 2015 yang akan digelar Desember mendatang. Hal tersebut disampaikan Rehlin Berutu, Ketua Panitia OKI 2015, Kamis (29/10).
Rehlin bilang target peserta ini bertambah dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya seribu orang tapi yang hadir 1300. Target 1500 peserta ini juga berhubungan dengan rencana panitia yang akan membiayai pemenang pertama mengikuti Olimpiade Kimia Nasional 2015 di Universitas Indonesia Februari mendatang. “Biaya kontribusi saat pendaftaran dari 1500 peserta inilah yang kita pakai,” ujarnya. Selain itu Rehlin berharap dengan semakin banyak target peserta, maka pesaing para siswa akan lebih banyak.
Untuk mencapai target itu, Rehlin jelaskan bahwa panitia tengah menggencarkan sosialisasi melalui media sosial dan dan undangan langsung ke sekolah-sekolah di wilayah regional Sumatera Utara.
Fachri Afif Maulana, Siswa Sekolah Menengah Atas Muhammadiyah 2 Medan katakan penambahan target ini adalah hal yang bagus. Sepakat dengan Rehlin, ia katakan semakin banyak sekolah yang mendaftar maka akan semakin banyak pesaingnya. Ini akan membangun suasana kompetitif karena para peserta juga akan membawa nama sekolah saat olimpiade berlangsung. “Makin horor suasananya,” ujar Afif.