BOPM Wacana

FIB Bangun Pendopo dari Dana Administrasi

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh Lazuardi Pratama

BOPM WACANA — Fakultas Ilmu Budaya (FIB) tengah membangun pendopo dari dana administrasi mahasiswa. Dana administrasi itu dikumpulkan sejak Syahron Lubis menjabat Dekan FIB terhitung 2010. Hal tersebut disampaikan Pembantu Dekan II Samsul Tarigan. “Itu dari uang leges mahasiswa yang kita kumpulin sedikit demi sedikit,” paparnya, Senin (22/4).

Syamsul mengatakan biaya administrasi yang telah terkumpul sampai saat ini berjumlah sekitar Rp 25 juta. Sedangkan biaya total pembangunan tersebut membutuhkan dana sekitar Rp 40 juta. Kemudian, kebutuhan dana pembangunan sekitar 15 juta lagi akan kembali dikumpulkan sedikit demi sedikit dari dana administrasi dan sumbangan dosen.

Pendopo tersebut kata Syamsul, merupakan inisiatif dari Dekan Syahron Lubis agar menjadi tempat mahasiswa untuk dapat berdiskusi dan menggunakan Wireless Fidelity (WiFi) fakultas. Pasalnya, mahasiswa seringkali menggunakan koridor sebagai tempat untuk menggunakan WiFi. “Akses WiFi disitu (daerah pembangunan pendopo –red) kan dekat sama gedung dekanat, jadi bisa lancar,” ujarnya.

Syamsul melanjutkan, pendopo yang sudah dibangun sejak awal bulan lalu ini belum dapat dipastikan kapan selesai pembangunannya karena menunggu terkumpulnya dana pembangunan. “Sampai saat ini sudah pasang atap, timbun fondasi, nanti pakai keramik sama pasang lampu,” tambahnya.

Ridho Handoko, Mahasiswa Sastra Jepang FIB 2010 menyambut positif pembangunan pendopo ini. Menurutnya, pendopo ini nantinya akan berguna bila digunakan sesuai kegunaannya. Ia berharap pendopo ini bisa berguna untuk acara-acara mahasiswa. “Kalau untuk WiFi-an,gimana, ya, kurang berfungsi gitu,” tutupnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4