BOPM Wacana

CIMSA USU Adakan Lomba Desain Poster

Dark Mode | Moda Gelap
Flyer Lomba Desain Poster CIMSA USU, Kamis (29/7). | Adinda Khairani

Oleh: Adinda Khairani

USU, wacana.org – Center for Indonesian Medical Students’ Activities (CIMSA) USU mengadakan lomba desain poster dengan tema Antimicrobial Resistance. Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Eksternal Christie Adti, Rabu (28/07).

Christie menyampaikan lomba desain poster ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan memberikan edukasi berupa pengetahuan umum kepada masyarakat. Edukasi yang dimaksud mengenai antimicrobial resistance, mensosialisasikan ancamannya, dan program serta strategi yang dapat dilakukan untuk mencegahnya.

Menurut World Health Organization (WHO), antimicrobial eesistance termasuk dalam daftar sepuluh besar ancaman kesehatan masyarakat global. Penyalahgunaan dan penggunaan antimicrobials yang berlebihan, pencegahan infeksi dan penyakit yang kurang memadai, serta kurangnya akses terhadap air bersih merupakan penyebab utama berkembangnya Antimicrobial Resistance.

Pendaftaran lomba desain poster dilakukan pada tanggal 27 Juli – 2 Agustus 2021. Setiap peserta wajib mempublikasi karyanya di media sosial. Lomba ini terbuka untuk masyarakat umum.

Menanggapi hal ini, Amelia Fitri salah satu peserta lomba desain poster CIMSA USU mengatakan bahwa dengan diadakannya lomba ini masyarakat menyadari bahwa usaha yang dilakukan dalam penanggulangan resistensi antimikroba sangat penting dilakukan pada pelayanan kesehatan. “Lomba desain poster ini sangat baik untuk edukasi masyarakat umum,” tutupnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4