BOPM Wacana

Brilian-Abdul Rahim Unggul di FKep

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Lazuardi Pratama

Dua mahasiswa memasukkan surat suara ke dalam kotak suara pada Pemira USU di Fakultas Keperawatan, Rabu (14/5). | Lazuardi Pratama
Dua mahasiswa memasukkan surat suara ke dalam kotak suara pada Pemira USU di Fakultas Keperawatan, Rabu (14/5). | Lazuardi Pratama

BOPM WACANA | Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa (Capres-wapresma) Brilian Amial Rasyid dan Abdul Rahim menangkan Pemilihan Umum Raya (Pemira) USU di Fakultas Keperawatan (FKep). Brilian-Abdul Rahim unggul dari kelima pesaingnya dengan 253 suara dari 677 total suara.

Sementara itu, pasangan Tumpal Utrecht Napitupulu-Tommy Frans Nainggolan menyusul di belakangnya dengan 161 suara. Sedangkan pasangan Maman Silaban-Hendri Silalahi, pasangan Sandy Gusrio Endar H Harahap-Randa Morgan Tarigan, dan pasangan Syafrizal-Rommel Hutahean berturut-turut memperoleh 89, 76 dan 63 suara. Kemudian di posisi terakhir menyusul pasangan Victor Lumbanraja-Rasyid Kurnia Nasution dengan 31 suara.

Brilian mengatakan keunggulannya tersebut diperoleh lewat kampanye yang ia rasa efektif. Ia mengatakan banyak simpatisan, relawan dan kader Kelompok Aspirasi Mahasiswa (KAM) Rabbani, KAM pengusungnya yang bekerja keras selama ini. “Hingga akhirnya seperti inilah hasilnya,” ujar Brilian.

Namun ia mengatakan tak perlu senang dulu. Sebab hasil keseluruhan tiap fakultas pada Pemira USU kali ini belum ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) USU.

Pada Pemira KAM, KAM Rabbani unggul di peringkat pertama dengan 265 suara dari 677 total suara. Di belakangnya menyusul KAM Erat, KAM Bhinneka, dan KAM Madani berturut-turut dengan 114, 96, dan 72 suara. Sedangkan KAM Perubahan dan KAM Humanis menyusul dengan 68 dan 58 suara.

Baik Pemira Capres-wapresma dan Pemira KAM, sama-sama mempunyai 4 suara tidak sah.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4