BOPM Wacana

Berdayakan Minat Literasi, Teknik Industri FT USU Gelar Kembali Kegiatan Pameran Buku

Dark Mode | Moda Gelap
Suasana “Pameran Buku Teknik Industri FT USU” di Pelataran Gedung Pancasila USU, pada Rabu (20/09) | Mila Audia Putri
Suasana “Pameran Buku Teknik Industri FT USU” di Pelataran Gedung Pancasila USU, pada Rabu (20/09) | Mila Audia Putri

Oleh: Mila Audia Putri

USU, wacana.org-  Mahasiswa Teknik Industri Fakultas Teknik (FT) USU kembali mengadakan Pambuk (Pameran Buku) yang berlokasi di pelataran Gedung Pancasila USU dan dapat dipesan melalui laman instagram @pambuk.tiusu pada 19-23 September 2023. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Panitia Pambuk 2023 Rayhan Marabi, pada Rabu (20/09).

Rayhan menambahkan bahwa Pambuk ini dinaungi langsung oleh HIMTI (Himpunan Teknik Industri). Pambuk ini merupakan kegiatan rutin HIMTI yang menjadi agenda tahunan. Buku yang dijual bukan hanya buku akademik saja, melainkan juga terdapat novel, komik dan buku pengembangan diri.

Ia menjelaskan tujuan diadakannya Pambuk ini untuk meningkatkan literasi Mahasiswa USU dan masyarakat umum. “Karena persentase minat baca di Indonesia rendah, jadi kami adakan Pambuk ini untuk meningkatkan literasi,” ujarnya.

Adapun persiapan mereka dimulai dengan menyiapkan buku-buku, aksi dana dan membuat stand. Dalam persiapannya terdapat kendala yang dihadapi yakni menyesuaikan waktu dengan media partner dan hujan yang berlangsung setiap hari.

Menanggapi hal ini, Adinda Amelia Putri Tarigan mahasiswa Ilmu Komunikasi stambuk 2022 turut antusias dan senang dengan adanya Pambuk tersebut, “Mahasiswa USU jadi lebih mudah mencari buku tanpa jauh-jauh ke Gramedia.” Ujarnya. 

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4