BOPM Wacana

Beda Pendapat, HMJ di FIB Terkendala Bentuk KPU

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Adinda Zahra Noviyanti

BOPM WACANA – Dandi Hutagalung, Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya 2013 yang mengikuti perkembangan pembentukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) FIB mengatakan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di FIB terkendala dalam proses pembentukan KPU. Hal tersebut disebabkan karena perbedaan pendapat peserta yang tak kunjung disepakati terkait mekanisme pembentukan KPU. “Bahasan kita masih di situ-situ aja,” katanya, Selasa (24/1).

Dandi menjelaskan sudah ada rapat sebanyak empat kali. Setiap rapat dihadiri beberapa HMJ yang dimandatkan sejak awal November 2016 lalu. HMJ yang dimandatkan antara lain HMJ Diploma III (DIII) Ilmu perpustakaan, DIII Bahasa Inggris, DIII Pariwisata, DIII Bahasa Jepang, Ilmu Perpustakaan, Ilmu Sejarah, Sastra Cina, Sastra Arab, Sastra Indonesia, Sastra Daerah, Sastra Inggris, Etnomusikologi, Sastra Jepang.

Mekanisme pembentukan KPU menjadi kendala utama. Satu pihak menginginkan KPU dibentuk dengan ketua terlebih dahulu lalu dibentuk struktur yang anggotanya dipilih ketua. Lain pihak berpendapat seharusnya dimandatkan dulu pengurus KPU lalu dipilihlah ketua.

Wakil Dekan III FIB Prof Ikhwanuddin Nasution menyatakan dukungannya terhadap inisiatif HMJ FIB untuk membentuk KPU. Ia juga sudah menjumpai Wakil Rektor (WR) I untuk menanyakan perihal niatan pembentukan KPU FIB. Ia mengatakan WR I Prof Rosmayati juga mendukung FIB untuk mengadakan pemilihan umum raya.

Ikhwan menyampaikan akan tetap menunggu terbentuknya KPU FIB. Ia berharap mahasiswanya bisa segera menyelesaikan perbedaan pendapat agar segera terbentuk KPU FIB. “Ya, kita dukung, tapi sampai sekarang belum ada perkembangan. Saya harap segera ada KPU FIB,” tutupnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4