BOPM Wacana

Tunggal Putra-Putri Pencak Silat USU Gagal Masuk Final

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Aulia Adam

Elfira Fahriah Noor, delegasi putri dari USU sedang menampilkan atraksi pencak silatnya, Jumat (23/8), di Ruang Serba Guna Polmed.
Elfira Fahriah Noor, delegasi putri dari USU sedang menampilkan atraksi pencak silatnya, Jumat (23/8), di Ruang Serba Guna Polmed.

BOPM WACANA — Delegasi USU untuk pertandingan pencak silat dalam Varsity Carnival Indonesia, Malaysia, Thailand Growth Triangle 2014 tumbang di putaran pertama. Willy Army, utusan untuk putra hanya berhasil mendapat poin 427. Selisih 25 poin dari Muhammad Kalfihim dari Universitas Negeri Medan (Unimed) yang berada di posisi pertama.

Sementara Elfira Fahriah Noor, utusan untuk putri hanya dapat 401 poin. Tertinggal jauh dari Ayu Lestira, delegasi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara yang berhasil raih posisi pertama dengan 452.

Rahmat Herviza, Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa Pencak Silat USU, berharap besar pada kedua delegasi di kategori tunggal putra-putri. Sebab tahun lalu, di kategori yang sama, USU berhasil raih emas.

Meski gagal di kategori ini, Rahmat masih berharap USU mampu raih emas di kategori ganda putra dan ganda putri. “Ya, mudah-mudahanlah besok,” ungkapnya.

Pencak silat sendiri dilaksanakan di Ruang Serba Guna Politeknik Negeri Medan, di Pintu III Komplek USU. Rencananya besok, Sabtu (23/8) akan digelar putaran final untuk tunggal putra-putri dan sekaligus putaran pertama ganda putra dan ganda putri.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4