Oleh: Mayang Sari Sirait
BOPM WACANA | Tim Alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) FC atau Old Crak menangkan FISIP CUP XV usai melawan Tim Sosiologi dengan skor 4-0 dalam final yang digelar di Stadion Mini USU.
“Ini sudah keempat atau kelima kalinya Old Crak menang di ajang FISIP CUP,” ujar Safaruddin, pemain Old Crak yang menjadi Top Score FISIP CUP XV, Rabu (20/12).
Sebelumnya Old Crak memenangkan pertandingan melawan Ilmu Administrasi Pajak dan Ilmu Administrasi Bisnis, serta kalah Walkover (WO) dari Sosiologi di babak penyisihan. Dalam semifinal Old Crak berhasil mengalahkan Antropologi.
Safaruddin mengatakan timnya tidak punya persiapan khusus, setiap pemain berlatih sendiri di luar karena kesibukan di instansi masing-masing. Dia menambahkan bahwa pemain Old Crak diisi mayoritas mantan pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Sepak Bola FISIP.
“Kita (Old Crak) main bukan untuk menang, tapi kita merasa masih bagian dari FISIP. Dari dulu juga selalu ada Old Crak di FISP CUP,” katanya. Dia menuturkan Old Crak menganggap pertandingan ini sebagai reuni sesama alumni FISIP.
“Kerenlah, mereka (Old Crak) udah biasa juga main diluar. Jagolah pokoknya, bukan saingan,” tutur Bani Rizky, Kapten Sosiologi. Menurutnya, wajar Old Crak memenangkan FISIP CUP XV karena diisi alumni yang berkualitas dalam hal sepak bola.
FISIP CUP XV berlangsung sejak 20 November hingga 20 Desember dengan delapan tim yang bertanding. Selain Old Crak, Juara dua diisi oleh Sosiologi, Antropologi Juara tiga, serta Kesejahteraan Sosial di urutan keempat.