Oleh: Febri Rahmania
BOPM WACANA — Dari 1.360 orang daftar pemilih tetap (DPT) Pemilihan Umum Raya atau Pemira USU di Fakultas Farmasi (FF) tak sampai separuh yang gunakan hak pilihnya. “Suara untuk KAM(kelompok aspirasi mahasiswa—red) dan calon presiden dan wakilpresiden mahasiswa (capres-wapresma) masing-masing hanya 504,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) FF Hafizan Yusuf, Rabu (14/5). Hafizan bilang rendahnya jumlah pemilih ini dikarenakan banyakmahasiswa yang sedang penelitian. “Banyakan yang enggak milih itu anak penelitian, karena sibuk di laboratorium,” ujarnya.
Mahasiswa penelitian yang dimaksud ialah mahasiswa FF stambuk 2008 sampai 2011. Ia menambahkan hal tersebut berakibat pada 1.520 surat suara dari KPU USU untuk KPU FF bersisa 1.020 surat suara.
Senada, Raudhatul Jannah mahasiswa FF 2011 katakan banyak mahasiswa yang tidak memilih karena jadwal praktek di laboratorium yang padat. Sementara itu, mahasiswa diharuskan antre lama di tempat pemungutan suara agar dapat memilih. “Tahulah jadwal di farmasi kayakmana sibuknya,” katanya. Ditambah lagi kata Raudhatul, banyak juga mahasiswa yang tidak mau tahu dengan Pemira USU.
Hafizan sendiri tak pasang target mengenai jumlah pemilih. Meski jumlah pemilih tak capai separuh jumlah DPT ia syukuri keseluruhan Pemira USU di FF berlangsung tertib. “Secara keseluruhan lancar,” pungkasnya.
Dari 504 suara KAM ada enam belas suara tidak sah. Sementara itu dari 504 suara untuk capres-wapresma terdapat enam suara tidak sah.