BOPM Wacana

Hari Ini, Pema Rencanakan Bentuk Panitia Kongres USU

Dark Mode | Moda Gelap

Oleh: Aulia Adam

Sekretariat Pema USU di Jalan Universitas, Senin (10/11). | Yulien Lovenny Ester G
Sekretariat Pema USU di Jalan Universitas, Senin (10/11). | Yulien Lovenny Ester G

BOPM WACANA | Pemerintahan Mahasiswa (Pema) USU berencana adakan pertemuan untuk membentuk panitia Kongres USU, Jumat hari ini (5/12). Pertemuan ini rencananya diadakan di sekretariat Pema USU, pukul 16.00 sore dan akan dihadiri oleh seluruh unit kegiatan mahasiswa serta pema setiap fakultas USU. Hal ini diungkapkan Agnes Gracia Quita, Sekretaris Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Hak Asasi Manusia Pema USU.

Menurut Agnes, persiapan rapat pembentukan panitia kongres ini sudah selesai semua. “Tinggal dilaksanakan besok,” katanya. Undangan sudah disebar ke seluruh undangan, namun masih tinggal menunggu konfirmasi beberapa UKM dan pema.

Nantinya, pertemuan ini akan merumuskan dulu apa tujuan dan capaian yang ingin didapat dari pengadaan Kongres USU. Meski begitu, Agnes bilang, Pema USU sudah punya tawaran sendiri. Di antaranya, pembahasan garis koordinasi organisasi mahasiswa di USU, tata laksana organisasi mahasiswa, keterbukaan keuangan USU. “Ada beberapa lainnya, tapi tergantung pembahasan besok,” kata Agnes.

Hal ini diamini Abdul Rahim, Wakil Presiden Mahasiswa USU. Ia menambahkan, Pema USU juga berencana membuka siapa saja yang mau terlibat jadi panitia. Panitia ini bisa saja diisi oleh anggota Pema USU saja, atau gabungan dari berbagai elemen. “Tergantung keputusan besoklah,” tambah Abdul.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4