Oleh: Anisa Octavi Sheren
BOPM WACANA | Festival Budaya Jepang atau Bunkasai USU 2018 menargetkan pengunjung sebanyak 60 ribu orang dalam 3 hari penyelenggaraannya. Jumlah ini melebihi jumlah pengunjung tahun lalu yaitu 45 ribu pengunjung. Hal ini disampaikan Ketua Panitia Khairul Amal, Jumat (9/3).
Khairul mengatakan target ini didukung dengan lokasi acara yang digelar di Fakultas Ilmu Budaya (FIB) yang lebih luas daripada lokasi tahun lalu di Gedung Pancasila USU. Selain itu, tema 60 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang menjadi daya tarik dalam acara ini. “Kita manfaatkan moment itu”, katanya.
Target pengunjung itu berasal dari kalangan remaja dan dewasa yang suka dengan hal-hal yang berhubungan dengan kebudayan Jepang. Selain itu ,target peserta lain yaitu orang-orang keturunan Jepang yang tinggal di Medan. Serta dalam acara ini akan ada workshop origami untuk menarik pengunjung dari kalangan anak-anak.
Khairul menambahkan untuk mencapai target tersebut, panitia akan menggencarkan promosi di media sosial, media online, serta media cetak. Ia pun berharap acara ini bejalan lancar dan target ini dapat tercapai. “Karena acara ini ditunggu-tunggu banyak orang juga”, tutupnya.
Juli Ristiana Dewi Mahasiswa Sastra Indonesia 2015 mengatakan acara ini luar biasa karena selalu menghadirkan banyak pengunjung di setiap tahunnya. Menurutnya, publikasi dan promosi tentang acara ini penting untuk digencarkan. “Semoga tercapai, bahkan melebihi target”, harapnya.