BOPM Wacana

Bijak Memilih dan Persma Pijar USU Adakan Acara Sarasehan ‘Pemilu 2024: Media, Hoaks, dan Pilihanku’ di USU

Dark Mode | Moda Gelap
Pemberian Plakat Penghargaan kepada Pemateri di Acara Kolaborasi Bijak Memilih dan Persma Pijar USU, Kamis (23/11). | Ade Indah Hutasoit
Pemberian Plakat Penghargaan kepada Pemateri di Acara Kolaborasi Bijak Memilih dan Persma Pijar USU, Kamis (23/11). | Ade Indah Hutasoit

Oleh: Dormaulina Sitanggang

USU, wacana.org – Bijak Memilih berkolaborasi dengan Pers Mahasiswa Pijar USU dalam menyelenggarakan acara sarasehan ‘Pemilu 2024: Media, Hoaks, dan Pilihanku’ yang berlokasi di Gedung Aula FISIP USU. Hal ini dikonfirmasi oleh Ayu Nabila Putri selaku ketua panitia, Kamis (23/11).

Acara ini dihadiri oleh ketiga pemateri yaitu Yosi Febi Rahmadani selaku Communications leader Policy Bijak Memilih, Dr. Maulana Andinata Dalimunthe S.I.Kom., M.A dan Hanifah Azizah, S.H., M.H. Dan dihadiri pula oleh Ketua Prodi Ilmu Komunikasi USU, Mahasiswa, Lembaga Pers Mahasiswa dan para awak media.

Rangkaian acara tersebut dimeriahkan dengan sesi orasi monolog mengenai isu-isu strategis terkait pemilu, kemudian dilanjutkan sesi diskusi interaktif terkait peran media dan penyebaran hoaks terhadap pemilu, dan terakhir sesi aspirasi yang mendorong peserta untuk aktif bertanya dan menyampaikan opini.

Ayu menjelaskan, kita yang telah akrab dengan media tidak akan terlepas dari paparan hoaks apalagi di era sekarang ini. “Sebagai audiens, kita harus lebih peduli serta dapat mengambil keputusan yang cerdas dan bijak dalam menentukan pilihan kita di Pemilu 2024 nantinya,” ujarnya.

Syakirah Dalimunthe, Mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP USU memberikan tanggapan positifnya terhadap acara ini. “Acara Bijak Memilih ini sangat membantu membekali kita para pemilih pemula yang akan memilih dalam pemilu nantinya, serta melalui sesi diskusi tadi kita juga diarahkan untuk semakin peduli dan kritis dalam menanggapi isu dan berita yang disajikan oleh media,” ucapnya.

 

 

 

 

 

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4