Oleh: Vellina Septiani Saragi
Medan, wacana.org – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Medan melakukan aksi galang dana sebagai bentuk kepedulian terhadap konflik Palestina. Beberapa organisasi lain juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. ”KAMMI Se-Kota Medan, Muslim Youth (MY) Sumut Medan, dan Forum Rohis Nusantara Kota Medan juga ikut berpartisipasi,” ujar Sekretaris Bidang Sosial Masyarakat KAMMI Medan Vera Ervina Sijabat, Jumat (11/6).
Vera menjelaskan aksi galang dana ini dilakukan selama dua hari pada tanggal 5-6 Juni dengan turun ke jalan. ”Pada hari Sabtu kita melakukan aksi galang dana di Simpang 4 Glugur yang diikuti 21 orang anggota, dan pada hari minggu di Bundaran SIB yang diikuti 15 orang anggota,” jelasnya.
Selama dua hari melakukan aksi galang dana untuk Palestina, donasi yang terkumpul sebesar Rp5.600.000. Donasi yang sudah terkumpul ini akan disalurkan ke Yakesma Medan. Melalui Yakesma Medan, donasi akan disalurkan kepada penerima di Palestina.
Vera berharap, Palestina dapat hidup damai dan merdeka di negaranya tanpa ada serangan dari pihak manapun. Ia juga berharap semoga banyak yang membantu permasalahan Palestina ini. “Tidak perlu menjadi seorang Muslim untuk membantu Palestina, cukup menjadi seorang manusia,” tuturnya.
Sekretaris Umum MY Sumut Medan, Ihsanul Fakhriy Yusdartono mengatakan kegiatan penggalangan dana yang diadakan KAMMI Medan merupakan kegiatan yang sangat baik dan bersinergi dalam hal kemanusiaan. “Karena ini bukan isu yang sederhana, tapi ini tentang penjajahan dan kemanusiaan,” ujarnya. Ihsanul juga berharap semoga lebih banyak lagi yang bisa membantu sesama manusia.