BOPM Wacana

MSP USU Lakukan Orasi dan Berbagi Makanan, Peringati Hari Ikan Nasional 2025

Dark Mode | Moda Gelap
Mahasiswa MSP USU berfoto bersama usai melakukan orasi dan berbagi makanan di depan pintu 4 USU, Sabtu (22/11/2025). | Sumber Istimewa
Mahasiswa MSP USU berfoto bersama usai melakukan orasi dan berbagi makanan di depan pintu 4 USU, Sabtu (22/11/2025). | Sumber Istimewa

Oleh: Andrean Refaldho Sembiring

USU, wacana.org – Mahasiswa Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP) Universitas Sumatera Utara (USU) memperingati Hari Ikan Nasional (HARKANNAS) ke-12 dengan melakukan orasi dan berbagi makanan. Aksi yang membawa tema “FISH – Future Includes Sustainable Harvest” ini berlangsung di simpang pintu 1 USU, Sabtu (22/11/2025).

Ketua Acara, Joan Sinuraya, menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan ini untuk mengenalkan HARKANNAS kepada publik lewat inovasi produk perikanan. “Tema yang diangkat memiliki makna bahwa perikanan penting bagi masa depan bangsa Indonesia. Harapannya, masyarakat semakin memahami pentingnya mengonsumsi ikan,” ujarnya.

Orasi dilakukan berkala setiap 2 menit 17 detik untuk mengenalkan HARKANNAS serta manfaat ikan. Makanan kemudian dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan dan 5 bungkus abon tongkol, yang merupakan inovasi produk perikanan. “Pembagian ini bertujuan untuk mengedukasi bahwa produk perikanan dapat dikreasikan dan dikembangkan sebagai peluang usaha,” sampai Joan.

Menurut Joan, HARKANNAS juga menjadi peringatan penting yang harus semakin dipublikasikan secara luas. “Indonesia dikelilingi perairan, maka sudah seharusnya kita sebagai masyarakat bijak memanfaatkan kekayaan tersebut,” pesannya.

Menyambut positif kegiatan ini, mahasiswa MSP USU stambuk 2024, Plizy Eilen Manuella Butar Butar, mengaku antusias mengikuti rangkaian kegiatan. “Sangat seru karena bisa berbagi kepada masyarakat dan turun langsung ke jalan untuk orasi. Kegiatan ini juga mendapat banyak perhatian dari masyarakat sekitar,” ungkapnya.

Komentar Facebook Anda

Redaksi

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan pers mahasiswa yang berdiri di luar kampus dan dikelola secara mandiri oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU).

Pentingnya Mempersiapkan CV Bagi Mahasiswa | Podcast Wacana #Eps4

AYO DUKUNG BOPM WACANA!

 

Badan Otonom Pers Mahasiswa (BOPM) Wacana merupakan media yang dikelola secara mandiri oleh mahasiswa USU.
Mari dukung independensi Pers Mahasiswa dengan berdonasi melalui cara pindai/tekan kode QR di atas!

*Mulai dengan minimal Rp10 ribu, Kamu telah berkontribusi pada gerakan kemandirian Pers Mahasiswa.

*Sekilas tentang BOPM Wacana dapat Kamu lihat pada laman "Tentang Kami" di situs ini.

*Seluruh donasi akan dimanfaatkan guna menunjang kerja-kerja jurnalisme publik BOPM Wacana.

#PersMahasiswaBukanHumasKampus