Oleh: Ridho Nopriansyah
BOPM WACANA | Pascapembentukan KPU USU, Kelompok Aspirasi Mahasiswa (KAM) Rabbani gelar pemilihan raya (pemira) internal untuk tentukan calon presiden mahasiswa (capresma) 21-22 Januari. Pemira internal ini diikuti sebelas calon dari berbagai fakultas.
Yudi Irfansyah, Ketua Tim Pemenangan KAM Rabbani mengatakan telah menyediakan seribu surat suara dan empat belas kotak suara yang tersebar di semua fakultas. Ia mengatakan saat ini kotak suara tersebut disimpan di salah satu rumah anggota tim pemenangan hingga diadakannya musyawarah dewan pimpinan pusat (DPP). “Kami pastikan dalam minggu ini,” tegas Yudi.
Pada pemira internal kali ini, Yudi menegaskan kader-kader KAM Rabbani diharuskan pilih lima dari sebelas nama. Hal ini dilakukan agar persebaran suara rata. “Takutnya anak Fakultas Pertanian (FP) cuma pilih wakil dari FP saja,” tambahnya.
Sekretaris DPP KAM Rabbani Asih Tria Wulandari mengatakan pemira internal ini hanya untuk petakan suara kader KAM Rabbani. Sebab, sebelas nama tersebut merupakan delegasi dari dewan pimpinan wilayah hingga kemudian diseleksi tim khusus dari DPP.
Selain itu, Asih berujar pemira internal kali ini merupakan kritik terhadap kondisi Pemerintahan Mahasiswa USU yang telah lewat masa jabatannya. Ia mengatakan pemira internal ini adalah ajang unjuk kesiapan kader KAM Rabbani menempati posisi presiden mahasiswa.
Pada pemira internal kali ini, terdapat tiga nama capresma yang tengah jadi gubernur. Di antaranya Gubernur Fakultas Ekonomi Brilian Amial Rasyid, Gubernur Fakultas Farmasi Wendra Kurniansyah, dan Gubernur Fakultas Psikologi Ichsan Syah Lubis.